PERPUSTAKAAN Prof. Dr. Nurcholish Madjid

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Qaṣā'id mukhtārah min dīwān syams tabrīz li jalāl al-dīn al-rūmi (dirāsah majāziyyah)

No image available for this title
Qashaid Mukhtarat Min Diwan Syams
Tabriz Li Jalal ad-Din ar-Rumi (Dirasah Majaziyah)
Tujuan dari penelitian ini adalah menjelaskan tentang aspek Majaz –Majaz
Mursal, Isti’arah dan Majaz ‘Aqli- pada salah satu syair Maulana Jalaluddin Rumi
yang ditulis dan dikumpulkan dalam Diwan Syams Tabriz, yang selanjutnya
diterjemahkan ke dalam bahasa Arab oleh Dr. Muhammad Said Jamaluddin.
Maulana Jalaluddin Rumi adalah seorang sufi besar, penyair terkenal,
filsuf cerdas, seorang bijak, menguasai ilmu agama dan ayahnya Bahaudin Walad
adalah seorang ulama besar. Maulana Jalaluddin Rumi telah menulis banyak syair
selama hidupnya dan Diwan Syams Tabriz menjadi salah satu karya besarnya –di
samping Kitab Matsnawi Maknawi- yang di dalamnya banyak sekali penggunaan
majaz.
Dalam ilmu bayan, majaz adalah lafaz yang digunakan bukan pada
maksud asli penuturnya yang disertai dengan adanya qarinah yang berfungsi
untuk mencegah makna asalnya. Majaz terbagi menjadi dua: Majaz Lughawi dan
Majaz Aqli, adapun Isti’arah termasuk bagian dari Majaz Lughawi.
Setelah menyelesaikan penulisan skripsi ini, peneliti menemukan
keseluruhan aspek Majaz –Mursal, Isti’arah dan Aqli- dalam syair pertama dalam
kitab “Qashaid al-Mukhtarat Min Diwan Syams Tabriz Karangan Jalal ad-
Din ar-Rumi”. Majaz Mursal terdapat dalam dua lafaz dengan dua ‘alaqah,
Majaz Aqli terdapat dalam dua lafaz dengan dua ‘alaqah dan Isti’arah ditemukan
dalam empat belas lafaz dengan tiga ‘alaqah.
Terakhir, pemahaman dan perhatian tentang aspek Majaz sangat penting
dalam mengkaji karya sastra khususnya puisi, apalagi jika karya sastra itu
dikarang oleh seorang ulama dan sufi. Sebab, pemahaman dan perhatian yang
baik tentang aspek Majaz akan membawa pada penjelasan yang indah dan terang.
Kata Kunci : Kajian Majaz, Jalaluddin Rumi, Diwan Syams Tabriz
Ketersediaan
SA2100037SKR BSA 2100037Perpustakaan FAH (Skripsi BSA)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

SKR BSA 21000

Penerbit

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta.,

Deskripsi Fisik

71 hlm.

Bahasa

Arab

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

SKR BSA

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain

Share :


Link Repository

Pustaka Digital Internasional

Berikut link E-Jurnal, E-Book , dan E-Lib Internasional. Silahkan klik tab disamping, klik logo nya untuk menuju website Pustaka Digital Internasional

Punya kritik , saran , pesan harapan ?